Page 32 - MODUL Geografi kelas XII SEM 1-2021 (1)_EDIT TIM
P. 32

6)  Belum adanya insentif terhadap sektor swasta dan pelaku usaha
                              untuk berinvestasi di daerah tertinggal.
                       b.  Strategi Dasar untuk mengatasi permasalahan daerah tertinggal.

                          Dalam mengatasi permasalahan pembangunan daerah tertinggal,
                          dilakukan strategi dasar melalui empat pilar sebagai berikut.
                          1)  Pilar pertama, yaitu meningkatkan kemandirian masyarakat melalui:
                              a)  Pengembangan ekonomi lokal,
                              b)  Pemberdayaan masyarakat,
                              c)  Penyediaan prasarana dan sarana pedesaan,

                              d)  Peningkatan  kapasitas  kelembagaan  pemerintah  daerah,
                                 dunia usaha, dan masyarakat.
                          2)  Pilar kedua, yaitu mengoptimalkan pemanfaatan potensi wilayah melalui:

                              a)  Penyediaan informasi potensi sumber daya wilayah,
                              b)  Pemanfaatan teknologi tepat guna,
                              c)  Peningkatan investasi dan kegiatan produksi,

                              d)  Pemberdayaan dunia usaha, dan
                              e)  Pembangunan kawasan produksi.
                          3)  Pilar ketiga, yaitu memperkuat integrasi ekonomi antara daerah
                              tertinggal dan daerah maju melalui:
                              a)  Pengembangan jaringan ekonomi antarwilayah,
                              b)  Pengembangan jaringan prasarana antarwilayah, dan
                              c)  Pengembangan pusat-pusat pertumbuhan ekonomi daerah.

                          4)  Pilar keempat, yaitu meningkatkan penanganan daerah khusus
                              yang memiliki karakteristik keterisolasian melalui:
                              a)  Pembukaan keterisolasian daerah pedalaman, pesisir, dan
                                 pulau kecil terpencil,
                              b)  Penanganan komunitas adat terasing,

                              c)  Pembangunan daerah perbatasan dan pulau-pulau kecil.

            B.  Pembangunan wilayah berkelanjutan

                       Pembangunan  adalah  upaya  untuk  meningkatkan  kualitas  hidup  secara
                   bertahap  dengan  memanfaatkan  sumberdaya  yang  dimiliki  negara  secara
                   bijaksana.  Tujuan  utama  pembangunan  adalah  untuk  memenuhi  berbagai
                   kebutuhan manusia sehingga dapat menunjang kehidupannya. Jumlah penduduk
                   yang  terus  bertambah  membawa  konsekuensi  terhadap  adanya  pemenuhan
                   kebutuhan.  Untuk  memenuhi  kebutuhan  tersebut  dapat  dicapai  salah  satunya
                   dengan pembangunan.

                    1.  Pengertian dan Konsep Pembangunan Wilayah Berkelanjutan
                          Pengembangan  wilayah  merupakan  salah  satu  bentuk  nyata  dalam
                       pembangunan yang lebih baik. Sementara pembangunan adalah bukti nyata
                       adanya     pertumbuhan      wilayah.    Pertumbuhan      wilayah    berkelanjutan
                       ditunjukkan  bagaimana  pengelolaaan  dan  proses  pembangunan  tersebut.





                                                                                                              25
   27   28   29   30   31   32   33   34   35   36   37