Page 60 - bingx
P. 60

4.  Pengaruh Revolusi Indonesia
                             Revolusi  Indonesia  mengakibatkan  dampak

                      besar  bagi  perjalanan  sejarah  bangsa.  Banyak
                      perubahan  yang  terjadi,  diantaranya  muncul  rasa
                      kesatuan dan persatuan, meningkatkan pemahaman

                      rakyat  tentang  cara  berpolitik  maupun  siasat  dalam
                      menghadapi  Belanda.  Revolusi  Indonesia  juga  telah
                                                                                   Gambar 67. Penyerahan
                      mengilhami     bangsa    lain   untuk   mengobarkan         Kedaulatan kepada RI (1949)
                                                                                          Sumber:
                      semangat      kemerdekaan      dan     terlepas   dari   https://www.hariansejarah.id/2017/
                      penindasan     penjajah.    Banyak     Negara-Negara         04/10-diplomasi-meraih-
                                                                                    kedaulatan-penuh.html
                      tetangga yang memberikan respon positif dengan
                      mengakui kedaulatan Indonesia. Hal ini semakin meningkatkan hubungan kerja sama

                      Indonesia dengan bangsa lain yang berlangsung hingga kini.


                  4.3  LATIHAN SOAL
                      Jawablah pertanyaan-pertanyaan berikut ini dengan tepat dan jelas.

                      1.  Jelaskan bagaimana sebab-sebab munculnya Revolusi Amerika?
                      2.  Mengapa Revolusi Amerika ada kaitannya dengan Revolusi Prancis?
                      3.  Siapa Dr. Sun Yat Sen? Apa perannya dalam Revolusi di China?

                      4.  Apa yang dimaksud dengan Revolusi Bolsevik di Rusia?
                      5.  Bagaimana  nilai-nilai  revolusi  yang  terjadi  di  berbagai  belahan  dunia  sampai  ke
                          Indonesia?


                  4.4  TES FORMATIF PENGETAHUAN DAN KETERAMPILAN)

                      A. Pilihan Ganda
                         Pilihlah satu jawaban yang menurut ananda paling benar
                         1.  Peristiwa kunci yang menandai dimulainya revolusi Amerika adalah. . . .
                            A.  terjadinya pertempuran “Bunker Hill”
                            B.  terjadinya peristiwa “Boston Tea Party”
                            C.  adanya dukungan Prancis terhadap rakyat koloni
                            D.  munculnya gerakan mengenai kebebasan individu
                            E.  perumusan naskah deklarasi kemerdekaan Amerika

                         2.  Deklarasi kemerdekaan Amerika pada 4 Juli 1776 menunjukkan . . . .
                            A.  berakhirnya perang antara Inggris dan Amerika
                            B.  terbukanya sebuah periode Perang Kemerdekaan Amerika Serikat
                            C.  penduduk  asli  Amerika  (bangsa  Maya)  merdeka  dari  penguasaan  koloni
                                Inggris
                            D.  Amerika  Serikat  diakui  secara  resmi  oleh  Inggris  menjadi  sebuah  negara
                                merdeka
                            E.  terbentuknya negara baru yang merupakan gabungan dari ketiga belas koloni
                                Inggris





                                                                                                               52
   55   56   57   58   59   60   61   62   63   64   65