Page 52 - MODUL KIMIA GABUNGAN KELAS XII SEM 1-EDIT JUNI 2021 - EDIT TIM
P. 52

KEGIATAN BELAJAR IV


               Tujuan Pembelajaran
               Melalui  model  pembelajaran  dengan  menggunakan  Problem  Based  Learning,  peserta  didik
               diharapkan  mampu    menerapkan  stoikiometri  reaksi  redoks  dan  hukum  Faraday  untuk
               menghitung  besaran-besaran  yang    terkait  eletrolisis  dan  menyajikan  rancangan  prosedur
               penyepuhan benda dari logam dengan ketebalan lapisan dan luas tertentu dengan penuh rasa
               ingin tahu,  tanggung jawab, disiplin selama proses pembelajaran, bersikap jujur, percaya diri
               dan  pantang menyerah, serta memiliki   sikap   responsif   (berpikir   kritis)   dan    proaktif
               (kreatif),   serta  mampu berkomukasi   dan bekerjasama dengan baik dengan mengembangkan
               nilai  karakter  berpikir  kritis,  kreatif  (kemandirian),  kerjasama  (gotong  royong)  dan  kejujuran
               (integritas)

               Uraian Materi

            III.  SEL ELEKTROLISIS


            A.  Konsep Elektrolisis
                Elektrolisis  adalah  peristiwa  penguraian  elektrolit  oleh  arus  listrik.  Arus  listrik  berasal  dari
                batere  atau  aki  yang  menghasilkan  arus  searah.  Reaksi  elektrolisis  tergolong  reaksi  redoks
                tidak  spontan.  Reaksi  ini  dapat  berlangsung  karena  pengaruh  energi  listrik.  Jadi  pada
                elektrolisis  terjadi  perubahan  energi  listrik  menjadi  energi  kimia.  Susunan  sel  elektrolisis
                digambarkan sebagai berikut:
















                 Sel elektrolisis memiliki 2 macam elektrode:
                 a.  Elektrode (-) atau katode adalah elektrode yang dihubungkan dengan kutub (-) sumber
                     arus listrik.
                 b.  Elektrode (+) atau anode adalah elektrode yang dihubungkan dengan kutub (+) sumber
                     arus listrik.
                 Secara umum, sel elektrolisis terdiri dari:
                 -   Sumber listrik yang menyuplai arus listrik searah (DC).
                 -   Katode, tempat terjadinya  reaksi reduksi.
                 -   Anode,  tempat terjadinya  reaksi oksidasi.
                 -   Elektrolit, yakni zat yang dapat menghantar listrik yang akan terionisasi dalam sel
                     elektrolisis.








                                                                                                                44
   47   48   49   50   51   52   53   54   55   56   57