Page 127 - bingx
P. 127

5.  Imbauan Moral (Moral Persuasion)
                                Imbauan  moral  merupakan  cara  yang  ditempuh  bank  sentral  untuk
                           mengendalikan  jumlah  uang  beredar  dengan  mengarahkan  atau  mengimbau
                           lembaga  perbankan  dan  masyarakat.  Imbauan  moral  dilakukan  bank  sentral
                           melalui media massa, pengumuman, atau pidato untuk memengaruhi lembaga
                           moneter  dan  individu  atau  masyarakat  yang  bergerak  di  bidang  moneter.
                           Imbauan moral bertujuan agar lembaga perbankan dan masyarakat memahami
                           situasi ekonomi dan bisa bekerja sama untuk mendukung kebijakan pemerintah.
                           Misalnya,  Gubernur  Bank  Indonesia  mengimbau  agar  lembaga  perbankan
                           berhati-hati  atau  selektif  dalam  pemberian  kredit  kepada  perusahaan  ataupun
                           individu.



                       6.  Kebijakan Devaluasi dan Revaluasi
                                Devaluasi  merupakan  kebijakan  menurunkan  kurs  mata  uang  rupiah
                           terhadap  mata  uang  asing  untuk  memperbaiki  neraca  pembayaran.  Dengan
                           kebijakan  devaluasi  diharapkan  harga-harga  barang  ekspor  menjadi  relatif
                           murah  di  luar  negeri  sehingga  nilai  ekspor  meningkat.  Sementara  itu,  harga
                           barang  luar  negeri  (dalam  mata  uang  rupiah)  menjadi  lebih  mahal  sehingga
                           dapat mengurangi impor. Naiknya ekspor dan turunnya impor akan mendorong
                           neraca pembayaran menjadi surplus, yaitu ekspor lebih besar daripada impor.


                   D.  Jenis – Jenis Kebijakan Moneter

                       1.  Kebijakan moneter Ekspansif
                          Kebijakan moneter ekspansif adalah suatu kebijakan dalam rangka  menambah
                          jumlah  uang  yang  beredar.  Kebijakan  ini  dilakukan  untuk  mengatasi
                          pengangguran  dan  meningkatkan  daya  beli  masyarakat  dan  di  terapkan  saat
                          perekonomian resesi atau depresi.

                          Kebijakan  Moneter  Ekspansif  (Monetary  Expansive  Policy)  disebut  juga
                          Kebijakan  Moneter  Longgar  (Easy  Monetary  Police).  Penerapan  kebijakan  ini
                          antara lain :
                          a.  Kebijakan Diskonto (penurunan tingkat suku bunga)
                          b.  Kebijakan Pasar Terbuka (pembelian surat berharga)
                          c.  Kebijakan cash ratio (penurunan cadangan kas)
                          d.  Kebijakan Kredit Selektif (pmberian kredit longgar)


                       2.  Kebijakan moneter Kontraktif
                          Kebijakan moneter kontraktif adalah suatu kebijakan dalam rangka  mengurangi
                          jumlah  uang  yang  beredar.  Kebijakan  ini  dilakukan  dan  di  terapkan  saat
                          perekonomian inflasi.

                          Kebijakan  Moneter  Contractive  (Monetary  Contractive  Policy)  disebut  juga
                          Kebijakan Moneter Ketat (Tight Monetary Police). Penerapan kebijakan ini antara
                          lain :






                                                                                                              119
   122   123   124   125   126   127   128   129   130   131   132