Page 94 - MODUL Geografi kelas XII SEM 1-2021 (1)_EDIT TIM
P. 94
Perluasan daerah umumnya terjadi di daerah yang transportasinya lancar,
seperti di pinggir jalan raya.
c. Stadium Modern
Di stadium ini mulai terlihat terjadinya kemajuan bidang teknologi. Makin
majunya transportasi dan komunikasi menyebabkan seseorang tak
bergantung lagi pada tempat tinggal yang dekat tempat kerja. Oleh karena
itu, ada gejala perkembangan kota yang mengarah keluar. Kenampakan
kota tak sesederhana stadium pertama dan kedua, tetapi jauh lebih
kompleks. Pada tahap ini, terjadi penggabungan beberapa pusat kegiatan
sehingga menentukan batas wilayah perkotaan sudah makin sulit.
Sedangkan tahap perkembangan kota menurut Lewis Mumford, dibagi
menjadi beberapa tahapan yaitu:
a. Tahap Eopolis
Adalah tahap perkembangan desa yang teratur sehingga organisasi masyarakat
penghuni daerah tersebut sudah mulai memperlihatkan ciri- ciri perkotaan. Tahap ini
merupakan peralihan dari pola kehidupan desa yang tradisional ke arah kehidupan kota.
b. Tahap Polis
Adalah tahapan suatu daerah kota yang masih bercirikan sifat-sifat agraris atau
berorientasi pada sektor pertanian. Sebagian besar kota di Indonesia masih berada
pada tahap ini.
c. Tahap Metropolis
Adalah kelanjutan dari tahap polis. Tahap ini ditandi oleh orientasi kehidupan ekonomi
sebagian besar penduduknya yang mengarah ke sektor industri. Kota-kota di Indonesia
yang tergolong metropolis adalah Jakarta, Bandung, dan Surabaya.
d. Tahap Megalopolis
Tahap megalopolis (kota mahabesar) adalah suatu wilayah perkotaan yang ukurannya
sangat besar, biasanya terdiri dari beberapa kota metropolis yang menjadi satu
sehingga membentuk jalur perkotaan. Dalam beberapa segi, kota metropolis telah
mencapai titik tertinggi dan memperlihatkan tanda-tanda akan mengalami penurunan
kualitas.
e. Tahap Tiranopolis
Adalah tahapan kota yang kehidupannya sudah dikuasai oleh tirani, kemacetan
kemacetan, kekacauan pelayanan, kejahatan, dan kriminalitas yang sudah biasa terjadi.
f. Tahap Nekropolis
Adalah tahap perkembangan kota yang perkembangan kotanya menuju ke arah
kematian.
5. Struktur Ruang Kota
Ruang adalah wadah yang meliputi ruang darat, ruang laut dan
ruang udara, termasuk ruang di dalam bumi sebagai satu kesatuan
wilayah, tempat manusia dan makhluk lain hidup, melakukan kegiatan serta
meliharan kelangsungan hidupnya. Menurut Undang Undang Nomer 26
Tahun 2007 Tentang Penataan Ruang Bab I pasal 1, struktur ruang adalah
122