Page 69 - bingx
P. 69
A. adanya revolusi menuntut kemerdekaan bagi seluruh warga negara
B. liberalisme telah memicu lahirnya kolonialisme dan imperialism Barat di Asia-
Afrika
C. timbulnya produksi massal atas barang-barang sehingga terjadi over
produksi
D. adanya perdagangan bebas antar negara
E. adanya dua kekuatan adi daya yaitu Blok Barat dan Blok Timur
5. Berikut ini yang bukan termasuk kebebasan yang diperjuangkan oleh kaum
liberal di pertengahan abad XIX adalah kebebasan . . . .
A. memiliki tempat tinggal
B. memeluk agama sesuai keyakinan
C. mendapatkan perlindungan negara
D. mencegah dan menolak penindasan
E. mendapatkan modal untuk membangun usaha yang mandiri
6. Berikut ini yang merupakan tujuan dari paham sosialisme dalam bidang ekonomi
adalah . . . .
A. membentuk kemakmuran kolektif yang produktif dan membatasi milik
perseorangan
B. membangun perekonomian kolektif untuk sarana pembangunan
C. meningkatkan kesejahteraan rakyat
D. melawan konsep kapitalisme yang dikembangkan bangsa Barat
E. mewujudkan pasar bebas untuk membangun perekonomian
7. Industrialisasi yang berkembang di Inggris telah menjalar ke Eropa. Bahkan di
Rusia, akibat industrialisasi ini telah memunculkan suatu Paham sosialis yang
diyakini oleh pengikutnya. Hubungan antara industrialisasi yang masuk ke Rusia
dengan munculnya ide sosialisme adalah . . . .
A. industrialisasi telah menciptakan dua kelas manusia yaitu kelas buruh
(proletar) dan kelas pengusaha (kapital/pemilik modal). Antara kedua kelas
ini terjadi ketimpangan yang sangat besar dan mencolok. Akhirnya, rakyat
menginginkan agar seluruh kegiatan ekonomi dipegang oleh negara
B. kaum buruh sulit berkembang karena tidak memiliki kesempatan untuk
dapat memiliki modal dan menjadi pengusaha. Sementara kaum
kapitalisme dengan kekayaannya semakin bekuasa. Rakyat menginginkan
dibentuknya partai buruh yang berhaluan sosialisme
C. pemerirntah selaku pemegang kekuasaan ekonomi tidak mampu
membendung laju pertumbuhan perusahaan-perusahaan swasta akibatnya
negara kehilangan pendapatannya. Paham sosialisme yang masuk ke
Rusia menjadi solusi keuangan negara
D. para pemilik modal menganut kebebasan berusaha, hal ini bertentangan
dengan maksud dari pemikiran sosialisme
E. Paham sosialisme sangat cocok sebagai perjuangan kaum buruh dalam
melepaskan diri dari kesewenangan negara sebagai pemegang
perekonomian
8. Berikut ini yang merupakan latar belakang lahirnya nasionalisme India adalah . .
A. serangan dari bangsa Mongol yang dipimpin oleh Jengis Khan
menyadarkan rakyat India untuk keharusan bersatu
B. adanya keinginan melepaskan diri dari penindasan raja Moghul
C. industrialisasi dan modrnisasi negara India membutuhkan persatuan dalam
negeri
D. pembaharuan kemanusiaan terutama penghapusan sistem kasta yang
dianggap tidak manusiawi
E. adanya eksploitasi sumber daya alam dan sumber daya manusia yang
dilakukan Inggris di India
61