Page 115 - bingx
P. 115
1.4 TES FORMATIF PENGETAHUAN DAN KETRAMPILAN
1. Apabila diketahui indeks harga konsumen pada tahun 2014 sebesar 156,25 dan tahun
2015 sebesar 160,40, maka laju inflasi pada tahun 2015 sebesar …
A. 0,66%
B. 1,66%
C. 2,03%
D. 2,33%
E. 2,66%
2. Salah satu cara mengatasi inflasi dengan kebijakan fiskal yaitu …
A. menetapkan harga eceran tertinggi
B. mengurangi jumlah uang yang beredar
C. menjual berbagai surat berharga
D. menaikkan tarif pajak
E. menaikkan tingkat suku bunga
3. Perhatikanlah pernyataan-pernyataan di bawah ini!
1) Tinggi rendahnya suku bunga
2) Tingkat pendapatan masyarakat
3) Kebutuhan masyarakat terhadap barang dan jasa
4) Spekulasi pengusaha untuk mencari keuntungan
Berdasarkan pernyataan di atas, yang termasuk faktor yang mempengaruhi
permintaan uang yaitu …
A. 1,2
B. 1,3
C. 2,3
D. 2,4
E. 3,4
4. Inflasi yang besarnya antara 10% sampai 30% merupakan inflasi …
A. sangat ringan
B. sangat berat
C. ringan
D. menengah
E. berat
5. Negara yang mengimpor barang-barang dari negara lain yang sedang tertimpa inflasi,
maka negara pengimpor akan mengalami …
A. cost push inflation
B. domestic inflation
C. demand inflation
D. imported inflation
E. demand pull inflation
107